Assalamualaikum Beijing

 

Judul : Assalamualaikum Beijing

Penulis : Asma Nadia

Penerbit : Nourabooks

Terbit : Oktober 2013

Jenis : Fiksi Islami

ISBN : 9786021606155
Rating : 3 dari 5



Keren nih.

Well, saya sebenarnya cukup selektif yah kalau baca novel dengan genre religi. Baca buku ini awalnya juga cukup gambling yang ... yaaah, agak gimana dengan buku atau novel religi yang kesannya "menggurui". Tapi..., ini buku keren. Dari sisi penulisan, rapi dan nyaris nggak ada (atau memang nggak ada) typo. Dari sisi religiusnya, kena, nggak ada kesan menggurui dan enak dibaca.

Secara garis besar, novel ini menceritakan dua kisah yang berbeda namun berjalan selaras. Satu antara Dewa - Ra, yang lain Zhongwen - Ashima. Di cerita yang pertama, mengisahkan cinta seorang Dewa kepada Ra yang harus kandas karena sebuah dosa syahwat. Asma Nadia menggambarkan dosa di sini dengan halus sekali, tidak ada deskripsi yang membuat pembaca 'gimanaaa' gitu. Dan cerdasnya, di bab setelah itu dijelaskan bagaimana pandangan Islam tentang perbuatan itu. Ini, cara pembahasan yang seperti ini benar-benar oke. Lalu di sisi lain, ada Ashima (atau Asma) dan Zhongwen, yang dimulai dari sebuah pertemuan tidak sengaja saat bertugas ke Beijing.

Cerita nggak sampai di situ saja saat tokoh-tokohnya bertemu lalu saling jatuh cinta. Ujian ada di setelahnya. Bagaimana akhirnya melalui pintu yang dibuka Asihima, Zhongwen menjemput hidayah. Bagaimana juga sosok Dewa menjalani kehidupannya setelah dosa yang diperbuat. Ini, membuat pembaca jatuh cinta sama Zhongwen dan benciiiii banget kalau memang sosok Dewa itu nyata. Lalu ujian penyakit yang diderita Asma.

Plot twist (dan ini adalah spoiler). Saya kira dua cerita ini berjalan terpisah. Atau berharapnya si Asma dan Anita, istri Dewa, bakal ketemu di rumah sakit saling menguatkan, or anything else lah. EH TERNYATA..... Nama lengkap tokoh perempuannya adalah Asmara. Asma dan Ra itu satu orang. Setelah 288 halaman sebelumnya menyangka mereka adalah dua orang yang berbeda. Asma Nadia keren banget!

 

0 komentar:

Post a Comment

Recent Quotes

"Suatu ketika, kehidupanmu lebih berkisar soal warisanmu kepada anak-anakmu, dibanding apa pun." ~ Dawai-Dawai Ajaib Frankie Presto

Setting

Indonesia (40) Amerika (17) Inggris (11) Jepang (5) Perancis (4) Norwegia (3) Spanyol (3) Belanda (2) Irlandia (2) Korea (2) Saudi Arabia (2) Yunani (2) Australia (1) Fiji (1) Italia (1) Mesir (1) Persia (1) Swedia (1) Switzerland (1) Uruguay (1) Yugoslavia (1)

Authors

Jostein Gaarder (7) Paulo Coelho (6) Mitch Albom (4) Sabrina Jeffries (4) Ziggy Zezsyazeoviennazabrizkie (4) Colleen Hoover (3) Ilana Tan (3) John Green (3) Prisca Primasari (3) Annisa Ihsani (2) Cecelia Ahern (2) John Grisham (2) Miranda Malonka (2) Seplia (2) Sibel Eraslan (2) Suarcani (2) Adara Kirana (1) Adityayoga & Zinnia (1) Ainun Nufus (1) Aiu Ahra (1) Akiyoshi Rikako (1) Alice Clayton (1) Alicia Lidwina (1) Anggun Prameswari (1) Anna Anderson (1) Asri Tahir (1) Astrid Zeng (1) Ayu Utami (1) Charles Dickens (1) Christina Tirta (1) David Levithan (1) Deasylawati (1) Dee Lestari (1) Desi Puspitasari (1) Dewi Kharisma Michellia (1) Dy Lunaly (1) Dya Ragil (1) Elvira Natali (1) Emily Bronte (1) Emma Grace (1) Erlin Natawiria (1) Esi Lahur (1) Fakhrisina Amalia (1) Ferdiriva Hamzah (1) Frances Hodgson Burnett (1) Fredrick Backman (1) G.R.R. Marten (1) Gina Gabrielle (1) Haqi Achmad (1) Harper Lee (1) Hendri F Isnaeni (1) Ifa Avianty (1) Ika Natassa (1) Ika Noorharini (1) Ika Vihara (1) Indah Hanaco (1) JK Rowling (1) James Dashner (1) John Steinbeck (1) Jonathan Stroud (1) Kang Abik (1) Katherine Rundell (1) Korrie Layun Rampan (1) Kristi Jo (1) Kyung Sook Shin (1) Lala Bohang (1) Laura Lee Guhrke (1) Lauren Myracle (1) Maggie Tiojakin (1) Marfuah Panji Astuti (1) Mario F Lawi (1) Mark Twain (1) Maureen Johnson (1) Mayang Aeni (1) Najib Mahfudz (1) Nicholas Sparks (1) Novellina (1) Okky Madasari (1) Orizuka (1) Peer Holm Jørgensen (1) Pelangi Tri Saki (1) Primadonna Angela (1) Puthut EA (1) Rachel Cohn (1) Rainbow Rowell (1) Ratih Kumala (1) Rio Haminoto. Gramata (1) Rio Johan (1) Shinta Yanirma (1) Silvarani (1) Sisimaya (1) Sue Monk Kidd (1) Sylvee Astri (1) Tasaro GK (1) Thomas Meehan (1) Tia Widiana (1) Trini (1) Vira Safitri (1) Voltaire (1) Winna Efendi (1) Yuni Tisna (1)